Gunung Rinjani Atap Di Pulau Lombok


Gunung Rinjani merupakan gunung tertinggi di Lombok dan gunung berapi tertinggi nomer 2 di Indonesia. Gunung Rinjani memeiliki ketinggian 3726 meter diatas permukaan laut dan merupakan gunung yang masih aktif sampai sekarang. Pesonanya tak perlu di ragukan lagi, sunrise di gunung tersebut sangatlah menawan dan menjadikan menjadikan sunrise terindah di Indonesia maupun Asia. Alamnya yang masih alami dan suasananya yang asri ini membut Gunung Rinjani tak pernah sepi dari wisatawan asing maupun wisatawan lokal. Kebanyakan wisatawan datang untuk mendaki, tapi banyak juga yang hanya datang untuk berwisata di skitaran lereng Gunung Rinjani.

Selain pesona alamnya yang tiada duanya, Gunung Rinjani juga memiliki keunggulan lain yaitu flora dan faunanya yang beraneka ragam. Ketika anda ingin mendaki Gunung Rinjani, anda akan melihat betapa kayanya alam Gunung Rinjani. Ketika anda berada di ketinggian 1.000mdpl, anda akan melihat banyak jenis flora yang berbeda, misalnya pada ketinggian 2.000mdpl anda akan menemukan banyak cemara gunung, dan pada ketinggian 3.000mdpl anda akan melihat banyak bunga edelweiss bunga langkah yang hanya tumbuh di gunung-gunung tinggi.

Dibalik Pesona Gunung Rinjani, juga ada banyak resiko yang harus di waspadai dalam pendakiannya. Sampai sekarang saja, Gunung yang paling terkenal di Pulau Lombok ini telah banyak menelan korban jiwa, oleh sebab itu anda juga diwajibkan untuk berhati-hati ketika melakukan pendakian. Biasanya hal yg terjadi adalah karena cuaca buruk yang tiba-tiba datang,dan menyebabkan para pendaki kehilangan arah, tersesat, dan pada akhirnya ditemukan tidak bernyawa.


Di atas Gunung Rinjani juga terdapat Danau Kawah Segara Anak, di kawah ini anda dapat melihat kawah bekas letusan gunung rinjani yang cukup besar dan terlihat seperti danau dan di tengah-tengah danau ada kawah yang masih aktif.
Jika anda ingin mengunjungi atau mendaki Gunung Rinjani saya sarankan untuk datang di bulan Juni ataupun Agustus, karena di bulan tersebut adalah waktu yang pas untuk menikmati keindahan ataupun sunrise di Gunung Rinjani. Pada bulan Juni dan Agustus cuaca di sekitar Lombok biasanya cerah dan sangat bersahabat.

Akses Menuju Lokasi
Akeses Menuju Gunung rinjani cukuplah mudah, jika anda berasal dari luar pulau Lombok anda bisa menuju Bandara Selaparang Mataram dan bisa bisa naik taksi atau menyewa travel ke desa sembalu atau bisa juga di desa senaru.

Harga Tiket Masuk
Harga tiket masuk Taman Nasional Gununung Rinjani masih terbilang cukup murah, hanya Rp 5.000 per orang.

Peta Gunung Rinjani :



Baca Juga : Trans Studio Theme Park Makassar Rumah Dari Kegembiraan

Comments

Popular posts from this blog

Pesona Terang Pulau Samber Gelap

Keindahan Pantai Lagoi, Wisata Berbintang Kepulauan Riau

Lembah Baliem Wisata Primitif di Tanah Papua